Cara Membuat Power Point yang Unik dan Menarik

Intro Power Point.

Microsoft Power Point adalah sebuah program komputer yang dikembangkan oleh Microsoft di dalam paket aplikasi kantoran mereka selain Word, Excel, Access, dan ada beberapa program lainnya. Aplikasi yang satu ini sangat banyak digunakan, apalagi oleh kalangan kantoran, pebisnis, pendidik, trainer, dan siswa.

Program komputer keluaran Microsoft ini biasanya digunakan sebgai media untuk presentasi. Tetapi tak hanya itu, PowerPoint juga bisa membuat bahan presentasi menjadi lebih baik dalam bentuk hardcopy maupun softcopy.

Namun, tak jarang dari kita tak mengerti dalam penggunaan Power Point dan menjadi slide presentasi kurang maksimal. Bahkan hal ini menyebabkan presentasi terasa tidak menarik. Oleh karena itu, sangat penting bagi Anda untuk mengerti bagaimana membuat PowerPoint yang menarik dan tidak membosankan. Di rangkum dari berbagai sumber, simak berikut ini cara membuat Power Point yang unik dan menarik.

1. Menghemat waktu dengan Slide Master

Slide Master adalah filter yang menjaga konsistensi elemen-elemen slide yang gaya tulisan (font), warna latar belakang slide, gambar dan lain-lain. Cara membuat power point dengan fitur yang satu ini dapat membuat Anda lebih menghemat waktu.

Nah, dengan menggunakan fitur ini Anda tak perlu mengeluarkan energi lebih untuk menyunting setiap slide secara satu per satu karena sudah seragam dari awal. Cara membuat power point dengan fitur ini dapat ditemukan di menu view dengan detail seperti pada gambar.

cara membuat power point yang unik

2. Rekomendasi tata letak dari PowerPoint Designer

PowerPoint Designer akan otomatis muncul ketika Anda memasukkan gambar ke dalam slide. Cara membuat power point dengan fitur terbaru Microsoft PowerPoint yakni PowerPoint Designer. Fitur yang satu ini dapat membuat tampilan tata letak gambar dan tulisan menjadi tidak membosankan.

3. Menyesuaikan ukuran slide

Cara membuat power point sebelum memasukkan informasi atau objek apapun ke dalam slide, ubah ukurannya dengan cara arahkan kursir ke menu “file”, lalu pilih “page setup”, kemudian ketik tinggi dan lebar slide yang diinginkan, terakhir klik “ok”.

Pada awalnya ketika membuka Microsoft PowerPint, pasti akan terlihat tampilan slide berukuran 4:3. Nah biasanya tanpa pikir panjang slide langsung diisi dengan poin-poin informasi, padahal ukurannya dapat diubah sesuai dengan kebutuhan presentasi. Ukurannya sendiri akan berubah sesuai keinginan dan siap diisi dengan informasi.

4. Gunakan teks yang tepat dan mudah di baca

Bagaimana cara membuat power point yang menarik? gunakanlah ukuran font yang cukup besar sehingga tetap terlihat dengan baik dan dapat dibaca oleh audiens yang duduk di kursi paling belakang sekalipun. Anda juga boleh mengguakan font yang berbeda-beda tetapi jangan berlebihan sehingga membuat presentasi Anda terlihat norak dan terlalu ramai. Nah, tetap pastikan juga teks nya yang tepat dan mudah dibaca.

5.  Membuat presentasi menarik dengan Morph
Cara membuat power point dengan Morph dapat ditemukan di seri Microsoft PowerPoint 2016 keatas. Fitur ini bekerja untuk mengubah teks, gambar, bahkan bentuk 3D menjadi animasi. Hasil yang ditampilkan akan membuat slide menjadi lebih menarik.

6. Gunakan skema warna yang tepat

Skema warna sangat tepat untuk menciptakan keharmonisan dan profesionalitas dalam presentasi kamu. Dengan warna yang harmonis, tentu slide kamu akan tampil lebih menarik dan mengundang perhatian. Kamu dapat menggunakan skema dengan menggunakan skema sesuai yang sudah disediakan Power Point atau dengan melihat majalah.
7. Cek kesalahan dengan Periksa Aksesibilitas

Selain menyebutkan kesalahan, fitur ini juga menyiapkan alasan mengapa Anda harus memperbaiki dokumen presentasi. Cara membuat power point yang unik dengan fitur yang satu ini tersedia di seri Microsoft PowerPoimt 2016 keatas. Sebelum mengirim dokumen presentasi, fitur ini akan sangat membantu Anda menemukan kesalahan pada presentasi sehingga dapat disunting kembali.

Beberapa pekerjaan membutuhkan presentasi yang lebih banyak berisi foto-foto, misal arsitek ketika menampilkan rancangan bangunan. Jika seperti itu, kamu bisa membuat kumpulan foto di PowerPoint.

Caranya, yaitu arahkan kursor ke menu “insert”, lalu klik “image group”, kemudian buat album. Semua foto terpilih otomatis akan masuk ke slide.

9. Gunakan Video

Sesekali Anda bisa menggunakan video agar presentasi Anda lebih menarik dan tidak monoton

10. Membagikan dokumen via Broadcast

Pada PowerPoint versi 2010 keatas, kamu bisa menemukan fitur Broadcast.  Fitur ini mengubah presentasi menjadi video yang dapat ditonton oleh siapa saja dan kapan saja. Video presentasi dapat dimasukkan di website juga, dengan cara klik file tab, lalu klik save & send, kemudian save to web.

11. Kesimpulan

Buatlah ringkasan dari presentasi kamu di akhir slide. Dengan demikian, audiens bisa mengingat kembali seluruh poin penting yang dibahas dengan mudah.

Yang tidak harus di lakukan dalam presentasi Power Point Anda :

  1. Jangan membaca langsung dari slide Anda. Tidak ada cara cepat untuk kehilangan perhatian audiens daripada menggunakan slide sebagai teleprompter.
  2. Jangan berlebihan dengan animasi. Terlalu banyak kotak atau benda terbang dan slide akan mengalihkan perhatian audiens dari pesan Anda. Lebih baik menjaga animasi Anda tetap sederhana
  3. Jangan membuat slide berantakan. Slide yang dikemas bentuk tepi ke tepi dengan konten dapat membanjiri audiens Anda dan mengaburkan maksud Anda.
  4. Jangan menggunakan tema built-in PowerPoint. Tema PowerPoint built-in terlalu lunak dan terlalu sering digunakan untuk menonjol dari keramaian. Jika ingin berkreasi, gunakan tema PowerPoint kustom dengan slide kreatif

Ohiya selain Microsoft Power Point, ada aplikasi terbaru yakni Microsoft Team yang dapat mempermudah Anda dalam bekerja. Karena terdapat yang menggabungkan fitur percakapan kerja, rapat video, penyimpanan berkas, dan integrasi aplikasi, seperti yang diulas dari wikipedia.org.

Itulah tips! cara membuat power point yant unik dan menarik semoga bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan Anda. Lihat artikel yang menarik lainnya.

Terima kasih!